Gibran: Obor ASEAN Para Games Diambil dari Api Abadi Merapen – Investor ID


Anda belum login
Anda belum login
Sign InorSign Up
Email
Password
Nama
Email
Password
Ulangi Password
Email
Password
Nama
Email
Password
Ulangi Password
Pencarian
INVESTOR.id
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming
JAKARTA, investor.id – Wali Kota Solo selaku Ketua Indonesia National Paralympic Organization Comittee (INASPOC), Gibran Rakabuming menyampaikan, pihaknya sedang mempersiapkan diri untuk acara torch relay atau penyalaan api abadi terkait penyelenggaraan ASEAN Para Games 2022.
Adapun acara torch relay rencananya digelar pada hari Minggu (24/7/22) mendatang. Menurut Gibran, api untuk torch relay ini akan diambil dari api abadi Merapen, Grobongan.
"Ini kita sedang mempersiapkan untuk acara torch relay di hari Minggu besok. Itu acara nanti dimulai di tanggal 24 ya, kita mulai mengambil api di Merapen lalu obornya dibawa sampai ke kota di tanggal 25," papar Gibran dalam diskusi daring bertema “Indonesia Bidik Juara Umum ASEAN Para Games 2022” yang digelar Forum Merdeka Barat 9 (FMB9) pada Rabu, (20/7/22).
Gibran mengatakan, acara kirab obor ini melibatkan para mantan atlet para games untuk meramaikan acara.
"Nanti melibatkan para mantan atlet yang akan meramaikan acara torch relay ini juga," ujarnya.
Diketahui, Indonesia menjadi tuan rumah ASEAN Para Games ke-11 yang akan berlangsung di Kota Solo pada 30 Juli hingga 6 Agustus 2022 mendatang.
Gibran mengatakan, venue-venue yang disiapkan sudah memenuhi standar dari para atlet. Sehingga, sejauh ini pihaknya belum menerima komplain apapun.
"Semuanya sudah sesuai standar dari para atlet, sudah tidak ada komplain untuk venue, ya alhamdulillah semuanya berjalan dengan lancar," tandasnya.
Sementara terkait bagaimana Kota Solo mengemas kegiatan ASEAN Para GAMES ini sehingga ramah bagi para disabilitas, Gibran mengatakan, ini merupakan kali kedua kota Solo menyelenggarakan kegiatan serupa.
"Yang jelas ini sudah kedua kalinya kota Solo dipercaya menjadi tuan rumah. Yang jelas di tahun ini kita lebih siap, venuenya lebih siap, fasilitas umumnya lebih siap," ungkapnya.
Selaku tuan rumah, ia berharap, pergelaran ini dapat mengangkat dan meningkatkan perekonomian warga setempat. Sehingga pemulihan ekonomi, dapat dirasakan oleh semua pihak, mulai dari UMKM hingga masyarakat umum.
Gibran menuturkan, hal yang menguntungkan dari ASEAN PARA GAMES  tahun ini adalah lisensi untuk maskot dan logo disediakan gratis. Sehingga, menurutnya, para UMKM bisa berpartisipasi dan menggunakan logonya secara gratis.
"Saya kira ini sangat baik sekali untuk mengangkat perekonomian terutama untuk UMKM," tandasnya.
Selain itu, Gibran mengatakan, pihaknya melibatkan partisipasi para UMKM dan para seniman lokal dalam seluruh pergelaran ini.
"Semua UMKM dilibatkan, produk lokal dilibatkan, seniman-seniman lokal dilibatkan. Saya kira ini impactnya bagi pemulihan ekonomi sangat dirasakan," imbuhnya.
Pemulihan ekonomi di Kota Solo dari adanya event ini, kata Gibran sangat bisa dirasakan oleh semua pihak. Baik itu para pelaku UMKM maupun hotel hingga para rental mobil dan lain sebagainya.
"Pemulihan ekonomi bisa dirasakan oleh semua pihak, baik itu dari UMKM, hotel, rental mobil dan lain-lain insha allah kecipratan dari acara ini," tutupnya.
Editor : Mashud Toarik (mashud_toarik@investor.co.id)
Sumber : Majalah Investor
Berita Terkait
Tahun 2023, Menparekraf Bakal Bawa Seni Pertunjukan Solo ke Unesco
Terpopuler
01
Saran buat Pemodal, Pilih Saham-saham Defensif Ini di Awal Pekan
Minggu, 24 Juli 2022 | 16:03 WIB
02
Harga Nikel Tetap Menjanjikan, Begini Pandangan Analis terhadap Saham Antam (ANTM)
Senin, 25 Juli 2022 | 08:53 WIB
03
Saratoga (SRTG) Borong Saham Merdeka Gold (MDKA) Rp 1,47 Triliun
Minggu, 24 Juli 2022 | 19:07 WIB
04
Laba Perusahaan Sawit Milik TP Rachmat (TAPG) Melesat 339%
Minggu, 24 Juli 2022 | 21:49 WIB
05
Bos Smartfren (FREN) Bicara Target Pendapatan, Singgung pula soal Perang Harga
Minggu, 24 Juli 2022 | 22:43 WIB
Terkini
Melesat 118%, Bagaimana Gerak Saham Asuransi Harta (AHAP) Jelang HMETD?
Selasa, 26 Juli 2022 | 08:00 WIB
11 Saham Masuk IDX80, Diantaranya AVIA dan SMDR
Selasa, 26 Juli 2022 | 07:53 WIB
Sambut Pabrik Emas Ciemas, Saham Wilton Makmur (SQMI) Bakal Dikerek ke Rp 150
Selasa, 26 Juli 2022 | 07:53 WIB
Investor Mundur dari Nasdaq Jelang Rilis Laporan Keuangan Big Tech
Selasa, 26 Juli 2022 | 07:52 WIB
BMKG:  Jaksel  dan Jaktim  Akan Diguyur Hujan Siang hingga Sore 
Selasa, 26 Juli 2022 | 07:46 WIB
Copyright ©2022 Investor Daily. All Rights Reserved

source


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *